Belajar Funnel Marketing di Jakarta

belajar funnel marketing di jakarta

Belajar funnel marketing di Jakarta. Hubungi: 0812-9478-4242

Apabila Anda merupakan seorang internet marketer, pasti Anda bersinggungan dengan istilah “funnels”. Jika Anda ingin sekedar tahu atau ingin memperdalam apa itu Funnel Marketing. Artikel ini untuk Anda.

Apa itu Funnel Marketing?

Pada era keemasannya, SEO merupakan ilmu wajib bagi para internet marketer. SEO mempelajari bagaimana menaikkan traffic website kita dengan harapan akan terjadi penjualan dari para pengunjung website tersebut.

Namun era tersebut sudah berkembang. SEO saja belum cukup untuk menaikkan penjualan Anda secara signifikan. Karena visitor, sebutan untuk pengunjung website Anda, kebanyakan hanya akan berkunjung

Setelah itu? 80% dari mereka tidak akan kembali ke website Anda.

Pernahkah Anda masuk ke halaman website tertentu kemudian muncul pop up meminta Anda untuk memasukkan email?itulah salah satu strategi funnel.

Hampir semua bisnis saat ini menggunakan strategi funnel marketing. Kita ambil contoh gojek.

Mereka benar-benar bakar uang untuk promosi sana sini agar banyak yang install aplikasinya yang saat kita install, data kita akan mereka dapatkan.

Selanjutnya mereka menjual layanan dan di satu titik kita tidak dapat lepas dari layanan tersebut seperti Go-Ride maupun Go-Food

Jadi secara definisi, funnel marketing merupakan customer experince dari mulai mereka sama sekali tidak mengenal Anda, sedikit mengenal Anda, mengenal Anda, hingga percaya dengan Anda.

belajar funnel marketing di jakarta
suasana kelas funnel marketing SB1M

Di langkah terakhir inilah Anda dapat dengan mudah menjual apapun kepada mereka. Ya benar, apapun.

Yuk kita ambil contoh lain yaitu Tokopedia. Ada beberapa langkah yang harus dilakukan pembeli sebelum benar-benar terjadi transaksi:

Kita mengunjungi tokopedia.com
Kita melihat-lihat dan mencari produk
Kita harus memasukkan produk tersebut ke cart
Kemudian kita membeli produk tersebut

Proses ini juga disebut sebagai funnel marketing. Mengapa?

Karena dimulai dari awal proses hanya mengunjungi hingga membeli produk, banyak pengunjung yang berhenti ditengah jalan.

Disetiap proses diatas, pengunjung akan semakin berkurang hingga terjadi pembelian.

Kurang lebih seperti gambar dibawah ini.

source: http://neilpatel.com

Lalu bagaimana belajar funnel marketing dan mengaplikasikannya?

Setiap industri bisnis berbeda-beda pastinya. Sebagai contoh jika Anda berjualan jilbab, Anda dapat memberikan promo seperti beli 1 gratis 1.

Atau bisa juga komitmen refund jika barang tidak sesuai keinginan. Jika mereka sudah membeli, hampir bisa dipastikan data mereka sudah ditangan Anda: nomor Whatsapp maupun email.

Berikutnya jadikan mereka pembeli setia Anda dengan memberikan info-info produk yang Anda miliki. Jangan terlalu spam. Batasi dalam seminggu cukup 2 hingga 3 kali saja.

Jika Anda sudah melakukan semua ini itu artinya sebenarnya Anda sudah melakukan funnel marketing.

belajar bisnis online di jakarta

Mengapa Belajar Funnel Marketing Penting?

Dengan data-data yang Anda dapatkan dari funnel marketing Anda dapat memetakan semuanya.

Seperti usia pembeli Anda, kota tinggal, no handphone, bahkan Anda bisa tahu apa saja yang mereka sukai jika datanya didapat dari Facebook.

Yes, Facebook. Tempat dimana lebih dari setengah populasi masyarakat Indonesia bersosialisasi.

belajar funnel marketing
mareri 7 Jurus Gameplan Funnel Marketing SB1M

Dari data tersebut, saat Anda ingin beriklan, cost iklan akan menjadi sangat murah. Dan hal tersebut dapat meningkatkan pendapatan penjualan secara signifikan.

Sudah saatnya Anda belajar funnel marketing ini dan mengaplikasikannya di Facebook Ads untuk memperluas bisnis Anda.

Di komunitas SB1M, semua sistem funnel tersebut dipelajari dan diajarkan praktek langkah demi langkah hingga kita dapat memiliki funnel sistem sendiri.

Bukan hanya Facebook Ads, namun optimasi semua yang berhubungan dengan dunia internet. Hal ini dirangkum dalam kurikulum SB1M 7 Jurus Gameplan.

Bukan hanya FB ads, optimasi Youtube, SEO dan LBO, optimasi website dan lain sebagainya bagi Anda para internet marketer ilmu-ilmu yang wajib dikuasai.

Yuk Bantu Share Artikel Ini:

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram

Artikel Lain Untuk Anda

Ingin Tips Digital Marketing?

Masukan Email Anda Disini Dan Dapatkan Tips Digital Marketing Setiap Harinya

Scroll to Top