4 CARA MUDAH MENDAPATKAN BANYAK VIEWER DI YOUTUBE (2020)

cara mudah mendapatkan banyak viewer Youtube

Bagaimana cara mendapatkan banyak Viewers? – Apakah Anda memiliki channel Youtube yang sedang Andа kembangkan? Jika iya, pastinya mengerti sekali bagaimana perjuangan untuk mendapatkan banyak viewer.

Beberapa tahun yang lalu, sebelum Yotube se-hype seperti sekarang ini, untuk mengalahkan algoritma Youtube dan mendapatkan viewer caranya sangat mudah: Buat video mengenai sesuatu yang sedang trending, kemudian pasang hashtag yang sedang trending tersebut.

Dijamin, viewer Anda akan banyak. Namun itu dulu, sebelum Youtube merubah algoritmanya beberapa kali.

Kini, algoritma Youtube sudah sangat berkembang. Anda harus kerja ekstra untuk mendapatkan viewer yang banyak, yang organik tentunya tanpa beli subscribers maupun viewers.

So, yuk kita bahas langkah-langkah agar viewer Youtube Anda bertumbuh.

1. Tentukan dan Spesifikasikan Niche Anda

Apa itu niche?

Niche adalah kategori tentang apa channel Youtube Anda. Channel yang memiliki niche spesifik dan fokus, lebih disukai algoritma Youtube dan memiliki peluang untuk berkembang lebih cepat.

Sebaiknya untuk awal jangan membuat channel gado-gado. Jika Anda ingin membuat video gaming, maka teruslah berkarya tentang gaming. Dan fokuslah mengembangkan satu channel ini terlebih dahulu.

2. Riset Kata Kunci

Sumber trafik Youtube yang terbesar dibagi menjadi 3: Youtube Search, Subscriber dan Video Suggest.

Jadi, ketiga hal ini haruslah kita jadikan pegangan saat ingin membangun sebuah channel Youtube. Kecuali Channel Anda sudah memiliki banyak subscirber maka cara ini bisa Anda lewatkan.

Bagaimana cara riset kata kunci ini? Mudah.

cara mendapatkan banyak view youtube

Saat video Anda sudah jadi dan siap upload, gunakan waktu sebentar untuk melakukan riset kata kunci. Manfaatkan kolom Youtube search dan tentukan kata kunci yang ingin Anda incar.

Nah, jika sudah dapat kata kuncinya, gunakan kata kunci tersebut di awal judul video Anda.

Misal, saat saya membuat video tentang bagaimana cara pasang Facebook Pixel di WordPress, maka saya akan gunakan kata kunci tersebut sebagai awalan dari judul video Yotube saya.

Dan video saya pun masuk di top 3 hasil pencarian kata kunci tersebut. Tentunya dibutuhkan pengaturan lain yaitu:

3. Analisa dan Copy Tag Video Kompetitor

Tag video sangat penting jika Anda ingin Youtube channel berkembang. Tag merupakan cara kita memberitahukan kepada mesin Youtube tentang apa video yang kita upload.

Dengan begitu, Youtube dapat dengan mudah mengklasifikasikan video tersebut. Gunakan cara teknik Front Load milik Brian Dean untuk tag video: SEO Youtube

Yuk kita bahas cara mudah menganalisa tag video kompetitor dan copas tag video milik mereka.

Pertama. Install extension chrome maupun mozilla bernama VidIQ. Klik titik tiga dipojok kanan layar chrome Anda. Kemudian pilih More Tools dan klik tulisan extension.

Setelah itu dipojok kiri bawah klik “Open Chrome Webstore” dan carilah extension VidIQ. Install.

Kedua. Setelah diinstall, bukalah Youtube Anda kemudian ketikkan kata kunci yang ingin Anda incar di video Anda. Setelah itu pilih video urutan pertama di hasil pencarian.

Ketiga. Jika extension VidIQ Anda telah aktif, dilayar sebelah kanan video yang Anda lihat akan muncul banyak menu-menu baru. Scroll kebawah dan carilah kolom “Tag”. Anda dapat mengcopy tag tersebut hanya dengan mengklik tombol “copy”. Done.

Sekarang paste-kan tag tersebut ke video yang akan Anda upload.

3. Deskripsi Video

Disini yang sering kali kita acuhkan. Padahal, deskripsi video sama pentingnya dengan membuat konten video itu sendiri jika kita masih memiliki subscriber yang sangat sedikit.

Buatlah deskripsi video minimal 100 kata dengan menyisipkan kata kunci. Buatlah sinopsis mengenai video Anda dan buat penasaran audien Anda dengan deskripsi video tersebut.

Mengapa ini harus dilakukan?

Diatas sudah diterangkan bahwa, ada 3 sumber trafik utama video Youtube. Ternyata, penyumbang terbesar diantara ketiganya adalah Suggested video. Lebih dari 40% viewers suatu video Youtube berasal dari suggested Video!

Apa itu suggested video?

Saat Anda menonton suatu video Youtube, disebelah kanan layar PC Anda akan ada video-video berikutnya yang relevan dengan video saat tersebut Anda lihat. Inilah yang disebut dengan suggested video. Pada versi Smartphone, suggested video terletak dibawah video yang Anda tonton.

Suggested video merupakan salah satu algoritma Youtube agar audiens bisa terus berlama-lama di platform mereka.

Sehingga Yotube akan terus memberikan video yang menarik dan relevan bagi penggunanya.

Nah, pengisian deskripsi akan memberikan gambaran kepada Youtube seberapa relevan video Anda dengan video yang sedang ditonton. Jadi, jangan malas ya untuk mengisi deskripsi video.

4. Click Bait Dengan Thumbnail.

Jujur saya pribadi agak tidak suka dengan click bait yang akhir-akhir banyak digunakan para youtuber. Karena sering kali konten dengan judulnya berbeda 180 derajat.

Namun click bait yang akan kita gunakan bukanlah click bait yang seperti itu. Kita akan gunakan thumbnail video agar orang tertarik untuk melihat video kita.

Triknya adalah, saat Anda melakukan langkah riset keyword diatas, dihalaman hasil pencariannya adalah video-video milik kompetitor Anda.

Coba lihat satu halaman hingga kebawah. Apa warna dominan yang mereka gunakan?

Nah, gunakanlah warna dominan berbeda dengan yang mereka miliki. Trik ini saya dapat sekali lagi dari Brian Dean Backlinko. Dan menurutnya cara ini cukup ampuh sebagai click bait thumbnail.

Selain itu, gunakan gambar close-up seseorang. Akan lebih baik jika itu gambar muka Anda sendiri.

Gunakan tidak lebih dari 20 huruf di gambar thumbnail dan tulisan harus berwarna kontras dengan warna background yang Anda gunakan.

Sebenarnya dalam video Brian G. Johnson diatas masih banyak trik lain untuk mengembangkan channel youtube. Namun, saya pikir 4 cara ini diawal kita membangun channel sudah cukup.

So, demikian teman-teman artikel saya tentang cara mudah agar video youtube kita memiliki banyak viewer.

Ada ide lain?cara lain?

Isi dikolom komentar ya. Semoga bermanfaat.

Baca Juga: 6 Strategi Marketing di Youtube

Yuk Bantu Share Artikel Ini:

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Telegram

Artikel Lain Untuk Anda

Ingin Tips Digital Marketing?

Masukan Email Anda Disini Dan Dapatkan Tips Digital Marketing Setiap Harinya

Scroll to Top